Indonesia Kolabs dengan Vietnam Kembangkan Ekosistem EV

JAKARTA, AVOLTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri (PM) Vietnam Pham Minh Chinh di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (4/9/2023) sore. Keduanya membahas soal kerjasama strategis khususnya mengembangkan ekosistem kendaraan listrik (electric vehicle/EV).
“Kedua pemimpin menyambut baik pengembangan ekosistem kendaraan listrik oleh sektor swasta serta mendorong kerja sama antara BUMN kedua negara,” ujar Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi yang mendampingi Jokowi dalam pertemuan itu, dilansir dari keterangan Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Senin (4/9/2023).
Tentunya kolaborasi antara Vietnam dengan Indonesia akan berjalan dengan baik, mengingat keduanya merupakan negara di ASEAN yang cukup kuat untuk menjadi basis produksi kendaraan listrik.
Apalagi, selain potensi pasar, Indonesia memiliki cadangan bahan baku baterai kendaraan listrik berupa nikel terbesar di dunia.
Sementara Vietnam punya keunggulan pada teknologi dan sudah berpengalaman membuat mobil listrik buatan sendiri, yaitu VinFast VF3.
“Dengan Vietnam, PM Vietnam mengundang Bapak Presiden ke Vietnam. Beliau berdua mendorong realisasi kerja sama maritim dan perikanan berkelanjutan,” ungkap Retno.
