Elon Musk Kucurkan Rp 15 T buat Software Otonom Tesla

Elon Musk – dok.Time Magazine

JAKARTA, AVOLTA – Tesla Inc lagi mengembangkan teknologi otonom level penuh yang akan diterapkan di mobil listriknya akhir tahun ini.

Demi berjalan sesuai rencana, pemilik perusahaan Elon Musk pun telah mengucurkan dana investasi sebesar US$1 miliar atau sekitar Rp 15 triliun untuk pengembangan Proyek Dojo, sebuah superkomputer internal yang akan digunakan dalam perangkat lunak penggerak otonom di kendaraan Tesla.

Mengutip GizmoChina, Sabtu (22/7/2023), Musk menjelaskan bahwa, superkomputer internal itu akan memproses dan menganalisis data substansial dari kendaraan dalam jumlah besar, utamanya umpan video dari kamera kendaraan sebagai bagian penting dalam teknologi penggerak otonom yang selama ini dikembangkan Tesla.

Menurut Musk, aliean data ini menjadi sangat penting untuk meningkatkan kemampuan fitur Autopilot dan Full Serving Driving (FSD) Beta, dengan tujuan membuatnya lebih aman dan lebih efisien. Bahkan, dua fitur tersebut telah mengumpulkan lebih dari 300 juta mil data.

Sementara itu, kepala keuangan Tesla, Zachary Kirkhorn, memastikan biaya untuk Proyek Dojo ini sejalan dengan prospek dana Tesla untuk tiga tahun ke depan.

Perlu diketahui bahwa teknologi mengemudi otonom merupakan bagian integral dari visi Tesla untuk masa depan transportasi. Dengan berinvestasi besar-besaran di Proyek Dojo, Musk berharap dapat mempercepat kemajuan di lapangan dan pada akhirnya mencapai kemampuan mengemudi mandiri penuh untuk kendaraan Tesla.

CATEGORIES
TAGS